2 Pemain yang Diharapkan Ronaldo Dapat Gabung Juventus

Sports




TURIN – Cristiano Ronaldo memang belum genap tujuh bulan membela Juventus, namun banyak ambisi yang ingin dicapai pesepakbola berpaspor Portugal itu bersama si Nyonya Tua. Pesepakbola 33 tahun itu ingin membawa Juventus meraih trofi sebanyak-banyaknya, termasuk memenangi gelar Liga Champions, sesuatu yang belum pernah dimenangi Bianconeri sejak 1995-1996.

Peluang Juventus menjadi yang terbaik di Liga Champions 2018-2019 pun cukup terbuka, mengingat mereka masih eksis di 16 besar dan akan bertemu Atletico Madrid di fase tersebut.

James Rodriguez (Foto: AFP)

banner-ad

Andai pun sanggup menjadi yang terbaik musim ini, bukan berarti Ronaldo dan Juventus akan mengendurkan performa pada musim-musim setelahnya. Jelas, mereka ingin menjaga performa Juventus tetap stabil pada musim-musim selanjutnya. Salah satu caranya dengan mendatangkan pemain brilian.

Ronaldo berharap Juventus dapat mendatangkan dua pemain yang sangat diidamkannya. Seperti diberitakan Calciomercato, Kamis (7/2/2019), Ronaldo berharap manajemen Juventus dapat mendaratkan James Rodriguez (Bayern Munich) dan Joao Felix (Benfica).

Baca juga Andaikan Hazard Pergi dari Chelsea, Sarri Sudah Incar Dua Pemain Lain

Dalam beberapa hari terakhir, beredar rumor yang mengatakan Ronaldo telah mengajak James langsung untuk bergabung bersama Juventus pada bursa transfer musim panas 2019. Bahkan, ayah James terang-terangan mendukung sang anak untuk berseragam Juventus.

Joao Felix

Hubungan Ronaldo dan James bukanlah sesuatu yang baru. Keduanya sempat berkolaborasi di Madrid dalam kurun 2014-2017. Sementara untuk Felix, Ronaldo mengagumi pesona sang kompatriot yang baru berusia 19 tahun.

Meski baru 19 tahun, Felix sudah menjadi pemain andalan Benfica. Mentas di posisi second striker, Felix telah mengemas delapan gol dan empat assist dari 22 pertandingan. Karena itu, kehadiran Felix dan James bakal membuat pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, memiliki banyak opsi untuk posisi gelandang serang.

(Bad)