5 Regional yang Akan Melaju ke Grand Final Turnamen Piala Presiden Esports 2019

Tech & Otomotif




JAKARTA – Hari ini, Minggu (23/2/2019) kembali digelar final kualifikasi regional turnamen Piala Presiden Esports 2019 di Manado yang diikuti oleh tim eSports asal daerah Sulawesi Utara, Maluku dan Papua.

Dua tim yang bertanding hari ini adalah tim Unloyal dari kota Ambon dan tim Star8 dari kota Manado yang keduanya sebelumnya berhasil mengalahkan tim AXM Manado dan tim Matuari Esports yang juga berasal dari Manado.

Tim Star8 mampu mengalahkan tim Unloyal pada kedua babak pertandingan dengan waktu 10.25 menit pada babak pertama dengan skor 22-13 sedangkan pada babak kedua mampu memenangkan pertandingan pada menit ke 12.00 dengan skor 33-9.

banner-ad

Baca Juga; 3 Musuh Spesial di Game PUBG Mobile Mode Zombie

Game

Hasil ini pun menjadikan Manado menjadi salah satu regional yang akan masuk ke Grand Final Turnamen Piala Presiden Esports 2018 yang akan digelar di Istora Senayan dan disiarkan langsung oleh Global TV pada tanggal 30-31 Maret 2019. Kemudian, 4 regional lainnya yang telah terpilih adalah Palembang, Bali, Surabaya dan Makassar.

Untuk informasi, turnamen Piala Presiden Esports 2019 ini diselenggarakan atas kerjasama dari Kantor Staf Presiden, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Badan Ekonomi Kreatif yang dalam penyelenggaraannya diadakan oleh IESPL.

Besok, hari Minggu 24 Februari 2019 akan kembali diadakan pertandingan final babak kualifikasi regional Solo di Metro TV pada pukul 13.00 – 15.00 yang akan mempertandingkan tim Saints Solo dan Naming Gaming.

Baca Juga: 5 Tips PUBG Mobile saat Gamer Sekarat, Ini yang harus Diperhatikan

(amr)