Syahrini dan Reino Barack telah resmi menjadi suami istri. Setelah menggelar pernikahan di Masjid Camii, Tokyo, Jepang, 27 Februari lalu, pasangan suami istri yang tengah berbahagia itu dikabarkan langsung melanjutkan honeymoon alias bulan madu.
Pelatih boxing Reino Barack, Andre Talabessy membenarkan saat ini Syahrini dan Reino Barack, mantan kekasih Luna Maya sedang berbulan madu.
Lewat sebuah posting-an di akun Instagram pribadinya, pelatih boxing Reino ini tampak mengunggah video suami Syahrini sedang latihan. Dalam video tersebut, Reino Barack terlihat sedang sit up.
Andre Talabessy tampak memukulkan alat olahraga ke perut untuk menguji kekuatannya. Mantan kekasih Luna Maya itupun terus melakukan gerakan sit up dengan penuh semangat.
Andre Talabessy kemudian menuliskan caption berjanji setelah Reino Barack bulan madu, dia siap selalu ada di samping pengusaha 34 tahun itu guna melatih suami Syahrini lebih keras lagi.

“Selesai bulan madu dan kembali ke jakarta Talabessy brothers siap selalu di samping untuk melatih Mr @reinobarack Lebih dan lebih keras lagi..Mantapp dan luar biasa,” tulisnya di caption video yang diunggah di Instagramnya, andre_talabessy.
Lantas, di mana tempat terbaik untuk Syahrini dan Reino Barack menikmati liburan sambil berbulan madu?
Berikut, empat destinasi wisata yang bisa dinikmati Syahrini dan Reino Barack seperti dilansir dari Guideku.com jaringan MoneySmart:
Nabana No Sato di Jepang

Sekitar delapan juta lampu LED diperkirakan terangkai menjelma deretan cahaya cantik dan menakjubkan. Menerangi salah satu sudut di Prefektur Mie, di bagian selatan Nagoya, Jepang.
Setiap tahunnya, hiasan lampu tersebut akan dirombak menyesuaikan tema yang diusung, menawarkan beragam bentuk atraksi cahaya pada para wisatawan.
Situs wisata tersebut bernama Nabana no Sato, sebuah situs iluminasi populer di Jepang yang menyuguhkan pesta warna dan cahaya bagi setiap pengunjungnya.
Jika menjadi pilihan tempat berbulan madu, Syahrini dan Reino akan dibuat terperangah dengan keindahan iluminasi di atas sungai buatan di sebuah taman itu. Terdapat pula iluminasi berbentuk terowongan sepanjang 200 meter.
Gak cuma itu aja, mereka juga akan dihibur dengan iluminasi berupa deretan bunga dan pohon cahaya megah dan tentunya sangat cocok jadi latar foto bagi kamu yang hendak berbagi momen di Instagram.
Baca juga: Pernikahan Syahrini dan Reino! Dihadiri Tokoh Penting Sampai Habiskan Miliaran Rupiah untuk Booking Kamar
Yellow Knife di Kanada

Kanada merupakan salah satu surga untuk menikmati keindahan aurora. Berbekal polusi cahaya yang rendah, negara yang berada di garis lintang utara ini memiliki begitu banyak spot nyaman untuk dapat menikmati keelokan aurora.
Salah satunya, di Yellowknife. Yellowknife yang oleh penduduk setempat dijuluki desa Aurora ini juga siap memfasilitasi Syahrini dan Reino menyimak aurora sembari duduk-duduk di sekitar desa.
Baca juga: Adu Gaya Liburan, Kece Syahrini atau Luna Maya?
Danau Leitisvatn di Islandia

Danau ini disebut terbesar di Kepulauan Faroe, Danau Sørvágsvatn atau dikenal Danau Leitisvatn yang membentang seluas 3,4 kilometer persegi.
Danau dengan pesona lanskap mengagumkan ini juga dijuluki sebagai ‘danau di atas lautan’. Pasalnya, secara literal, danau ini benar-benar berada di atas tebing curam yang berbatasan dengan laut yang mengelilingi Kepulauan Faroe.
Di salah satu ujungnya, air danau mengalir begitu magis, menjelma air terjun yang menghilir ke lautan.
Formasi bebatuan tajam dan bergerigi juga menambah keeksotisan danau yang diapit Islandia dan Norwegia tersebut.
Pantai Navagio di Yunani

Satu-satunya jalan menuju Pantai Navagio atau Pantai Shipwreck ialah dengan berlayar melintasi laut.
Pantai yang terletak di pulau Zakynthos, Yunani ini terkenal dengan perairan biru kehijauannya yang menakjubkan.
Bibir pantainya yang tak terlalu luas, menjorok di antara tebing kapur yang tinggi, begitu eksotis dan menawan.
Di antara hamparan pasir putih itu, bangkai kapal MV Panagiotis yang karam tahun 1980, terdampar dan berkarat, menyaru simbol yang membedakan pantai ini dengan pantai lainnya.
Itulah beberapa destinasi wisata yang bisa dipilih Syahrini dan Reino Barack untuk berbulan madu. Tapi, bisa jadi mereka sudah memiliki dan berada di tempat berbulan madu pilihan. Di mana pun tempatnya, selamat berbahagia untuk pasangan baru.