Berita Badminton : Tunggal putra Indonesia peringkat 6 dunia, Jonatan Christie berhasil mendulang kemenangan kedua di penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2023 setelah menundukkan wakil asal Denmark, Anders Antonsen.
Jonatan Christie sukses mengalahkan jawara Eropa, Anders Antonsen dua game langsung dengan skor 21-16 dan 21-18, dalam pertandingan yang berlangsung di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Hangzhou China pada Kamis (14/12) malam waktu setempat.
Sebelumnya pada Rabu, Jojo juga berhasil meraih kemenangan atas juara dunia asal Thailand, Kunlavut Vitidsarn dua game langsung dengan skor 21-18 dan 21-8 dalam waktu 46 menit.
Kemenangan ini membawa Jonatan menambah keunggulan dalam rekor head to head melawan Anders Antonsen dengan kedudukan 6-3 dalam sembilan pertemuan secara keseluruhan.
Tak hanya itu, kemenangan dua kali dengan straight game juga membuat Jonatan Christie memastikan satu tiket ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2023 yang tidak mampu dikejar poinnya oleh lawan lainnya.
Selanjutnya di laga terakhir penyisihan Grup B BWF World Tour Finals 2023, Jonatan akan bertemu dengan juara All England asal tuan rumah China, Li Shi Feng yang di laga lainnya menang atas juara dunia asal Thailand, Kunlavut Vitidsarn dengan skor ketat 21-18 dan 22-20 dalam waktu 1 jam dan 9 menit.
Sementara itu di laga lainnya, Anthony Sinisuka Ginting belum bisa memastikan lolos ke babak semifinal BWF World Tour Finals 2023 meskipun baru saja meraih kemenangan kedua melawan pemain andalan tuan rumah China, Shi Yuqi.
Anthony Ginting akan lolos ke babak semifinal jika menang di laga terakhir melawan musuh bebuyutan yang juga pemain peringkat 1 dunia asal Denmark, Viktor Axelsen.
Jika kalah lawan Axelsen, peluang untuk ke semifinal masih terbuka asalkan Kodai Naraoka kalah melawan Shi Yuqi yang membuat head to head dimenangkan oleh pemain Merah Putih.
Artikel Tag: Jonatan Christie, Anders Antonsen, Anthony Sinisuka Ginting, BWF World Tour Finals 2023
Published by Ligaolahraga.com at https://www.Playboyid.com/badminton/bwf-world-tour-finals-2023-jonatan-christie-amankan-kemenangan-kedua