Berita Serie A: Jose Mourinho menyebut bahwa sepanjang karier melatihnya di sejumlah klub, AS Roma disebutnya sebagai klub yang punya suporter terbaik.
Sebagai seorang manajer profesional, Jose Mourinho telah melanglang buana ke sejumlah negara untuk melatih klub-klub elite.
Tim seperti FC Porto, Chelsea, Real Madrid, Manchester United hingga Inter Milan adalah sejumlah klub yang masuk dalam CV manajerial Mourinho.
Namun dari tim-tim yang sudah disebutkan di atas, Mourinho mengatakan bahwa AS Roma adalah klub yang punya suporter terbaik saat dirinya bertugas memimpin tim.
Mourinho mengaku sudah jatuh hati dengan suporter Roma kala bertemu mereka di Curva Sud Stadion Olimpico.
“(Curva Sud) masih terlihat bagus ketika kosong. Orang-orang di sini begitu luar biasa,” ucap sang manajer kepada TV7.
“Saya sering sekali ditanya siapa (klub) yang memiliki fans terbaik. Saya punya sejumlah pilihan seperti Inter, Real Madrid atau Chelsea.”
“Namun mereka belum ada bandingnya (dengan tifosi Roma),” lanjut The Special One.
“Fans Roma selalu mendukung timnya, bahkan ketika kami kalah di menit 90 melawan Lecce misalnya (6/11).”
“Kemudian setelah kami kalah di Praha (Roma kala itu keok 0-2 dari Slavia Praha tanggal 10/11/2023), stadion kami masih terisi penuh.”
“Orang-orang ini sungguh mengagumkan,” tutup Mourinho yang sudah menukangi tim serigala ibukota sejak tahun 2021 ini.
Artikel Tag: Jose Mourinho, AS Roma
Published by Ligaolahraga.com at https://www.Playboyid.com/bola/jose-mourinho-as-roma-punya-suporter-terbaik