Manchester City Tawarkan Kontrak Mewah Bagi Lionel Messi

Sports


Berita Transfer: Raksasa Premier League, Manchester City, dikabarkan makin serius untuk mendatangkan bintang Barcelona, Lionel Messi, pada musim panas tahun depan. Kabarnya The Cityzens juga telah menyiapkan kontrak mewah bagi La Pulga.

Pada musim panas tahun ini, Lionel Messi sempat memaksa pihak Barcelona untuk melepas dirinya. Hal itu terjadi usai hubungan Messi dengan para petinggi klub memburuk. La Pulga lantas dihubungkan dengan kabar ketertarikan Manchester City. Kebetulan The Cityzens saat ini dilatih oleh mantan manajernya di Barca, Pep Guardiola.

Namun kepindahan Messi ke Etihad Stadium gagal terwujud lantaran Barca menuntut biaya klausul rilis senilai 500 juta euro. Sebuah nilai yang dianggap tak masuk akal di tengah kesulitan yang dialami oleh semua klub akibat pandemi virus corona.

Namun dilansir dari Eurosport, Man City belum menyerah untuk mendatangkan Messi ke Etihad Stadium. Pasalnya mereka berencana untuk kembali berusaha mendatangkannya pada musim panas tahun depan secara gratis. Untuk mewujudkan transfer tersebut, City dikabarkan telah menyiapkan kontrak berdurasi selama tiga tahun dan dua musim bersama New York City FC yang merupakan salah satu klub di bawah naungan City Football Group. Jika di total, maka nilai kontrak yang akan diterima oleh Messi sekitar £ 623 juta atau setara dengan 11,6 triliun rupiah.

Messi sendiri hampir dipastikan akan meninggalkan Barca pada akhir musim ini lantaran hingga kini sang pemain dan pihak klub belum menunjukkan tanda-tanda akan memperpanjang kontrak El Messiah. Meski pada akhirnya Messi pergi dengan status free agent, namun dia akan tetap mendapatkan bonus loyalitas dari Barca senilai £ 30 juta.

Artikel Tag: Lionel Messi, Barcelona, Manchester City

banner-ad