Murah dan Berkesan! Ini 13 Spot Menikmati Malam Tahun Baru di Jogja

Food & Travel


Menikmati tahun baru di tempat wisata Jogja adalah pilihan yang tepat. Selain khas dengan nuansa adat Jawanya, wisata di Jogja juga terbilang murah. Bahkan kamu bisa bersenang-senang tanpa harus mengeluarkan kocek terlalu banyak. 

Buat yang masih bingung tahun baruan mau ke mana, coba aja langsung datang ke Kota Gudeg. Ada banyak spot menarik yang bisa kamu sambangi di momen malam pergantian tahun. 

Berikut ini referensi tempat wisata Jogja yang bisa kamu jadikan pilihan untuk merayakan tahun baru dengan budget super minim. 

Baca juga: 10 Destinasi Wisata Termahal di Dunia, Sampai Rp 2 Juta Semalam!

1. Tugu Jogja

tempat wisata jogja
Tugu Jogja salah satu tempat wisata yang mesti kamu sambangi saat malam pergantian tahun, (Ilustrasi/Shutterstock).

Berwisata ke Kota Gudeg rasanya kurang lengkap kalau gak mampir ke Tugu Jogja. Sama halnya kayak Monas, Tugu ini merupakan ikon kebanggaan tempat wisata Jogja. Letaknya tepat berada di tengah-tengah pusat kota Jogja dengan persimpangan jalan besar. 

Tapi tenang saja, saat tahun baru jalan besar tersebut bakal ditutup untuk kendaraan. Karena di malam pergantian tahun bakal ada pesta kembang api di sini, jadi masyarakat bisa berkumpul dengan bebas sambil menikmati kerlap-kerlip kembang api. 

banner-ad

Baca juga: 5 Tempat Wisata Semarang di Bawah Rp 20 Ribu yang Cocok untuk Habiskan Libur Akhir Tahun

2. KM Nol

tempat wisata jogja
KM Nol salah satu obyek wisata di Yogyakarta yang mesti kamu kunjungi saat pergantian malam tahun baru, (Ilustrasi/Shutterstock).

Sama halnya dengan Tugu Jogja, KM Nol merupakan tempat wisata Jogja yang ikonik. Karena di sinilah pusat Kota Jogja yang sesungguhnya. Gak sulit untuk menggapai ke sini, lantaran lokasinya yang berada di ujung Jalan Malioboro. 

Di hari-hari biasa, KM Nol selalu ramai oleh pengunjung untuk bersantai-santai, menikmati suasana kota di malam hari yang syahdu. Namun, di penghujung tahun bakalan ada pesta kembang api.

Masyarakat yang penuh antusias bakal memadati area ini, sampai-sampai tidak ada akses untuk kendaraan. Untuk mengantisipasi kemacetan, biasanya arus lalu lintas di KM Nol bakal ditutup sementara. 

Baca juga: Serunya Perayaan Natal di Pesawat, dari Hidangan Nikmat Sampai Bertabur Hadiah!

3. Bukit Bintang

tempat wisata jogja
Bukit Bintang salah satu tempat wisata di Jogja, (Ilustrasi/Shutterstock).

Ingin menikmati lautan kembang api dari atas? Bisa banget, datang aja ke Bukit Bintang. Dataran tinggi yang terletak di Gunung Kidul ini gak jauh-jauh banget kok untuk disambangi, jaraknya sekitar satu jam perjalanan dari Jogja. 

Dari atas sini kamu bisa melihat kerlap-kerlip kembang api dari segala penjuru kota Jogja. Untuk mendapatkan spot terbaik, datanglah lebih awal, karena pasti bakalan ramai banget. 

Tenang aja kalau kamu datangnya terlalu cepat dan harus menunggu malam pergantian tahun untuk waktu yang lama, kamu bisa menghabiskan waktu dengan mencicipi jajanan-jajanan ringan dijajakan di sana. 

4. Alun-Alun Kidul

tempat wisata jogja
Alun Alun Kidul nih salah satu wisata yang mesti kamu datangi saat tahun baru, (Ilustrasi/Shutterstock).

Alun-Alun Kidul atau Selatan adalah tempat wisata Jogja yang wajib kamu kunjungi. Ruang berkumpul untuk rakyat ini masih berada di kawasan Kraton Jogjakarta. Di sini, kamu bisa menikmati beragam hiburan murah meriah seperti berkeliling dengan sepeda hias atau sekadar mencicipi hidangan angkringan. 

Saat tahun baru, pesta kembang api juga bakal digelar di Alun-Alun Kidul. Jadi bisa banget nih kamu santap angkringan sambil melihat keindahan langit Jogja yang kerlap-kerlip. 

5. Malioboro

Tempat wisata Jogja
Malioboro nih salah satu tempat wisata yang mesti kamu datangi saat malam tahun baru, (Ilustrasi/Shutterstock).

Menantikan malam pergantian tahun baru sambil shopping, datang ke Jalan Malioboro saja. Buat kamu yang datang bukan dari Jogja bisa sekalian beli oleh-oleh untuk keluarga atau kerabat di rumah. 

6. Taman Pelangi 

tempat wisata jogja
Taman Pelangi nih menarik lho buat kamu kunjungi saat Tahun Baru, (dolanyok.com).

Taman Pelangi adalah spot tempat wisata Jogja yang menyuguhkan keindahan lampu lampion yang Instagramable. Saat tahun baru nanti, mereka juga punya event menarik yang bisa dijadikan pilihan untuk menikmati malam pergantian tahun, yaitu Festival 2020 Lampion Terbang dan Karakter. 

Buat kamu yang pengin datang, langsung aja datang ke Taman Pelangi Monjali. Acara digelar mulai dari pukul 20.00-24.00 WIB.

7. Candi Prambanan 

tempat wisata jogja
Candi Prambanan juga bisa dijadikan pilihan nih buat menghabiskan malam pergantian Tahun Baru, (borobudurpark.com).

Menikmati Candi Prambanan dengan nuansa yang berbeda bisa kamu dapatkan saat malam pergantian tahun. Setiap tahunnya, pengelola rutin menggelar pesta kembang api yang digelar di komplek candi.

Gak cuma pesta kembang api saja, tapi kamu juga bisa menghadiri pementasan Sendratari Ramayana. Pementasan ini mengisahkan tentang petualangan Rama yang menyelamatkan istrinya Sinta yang diculik oleh Rahwana. 

Pementasan itu setidaknya melibatkan 200 penari profesional dan beberapa musisi lokal. Persiapkan kameramu untuk mengabadikan momen tahunan yang indah ini.  

8. Tebing Breksi

tempat wisata jogja
Tebing Breksi salah satu tempat wisata yang mesti kamu kunjungi, (Ilustrasi/Shutterstock).

Pada tahun baru 2019 silam, Tebing Breksi menjadi salah satu tempat wisata Jogja bagi kebanyakan orang buat merayakan malam pergantian tahun. Setidaknya lebih dari 20 ribu pengunjung memadati spot wisata teranyar ini. 

Pasalnya perayaan di sini berjalan dengan meriah, lengkap dengan panggung hiburan dan pesta kembang api. Sepertinya tahun ini juga bakal lebih meriah lagi dari tahun sebelumnya. 

9. Embung Nglanggeran

tempat wisata Jogja
Embung Nglanggeran juga bisa kamu datangi nih saat Tahun Baru, (Ilustrasi/Shutterstock).

Daerah Gunung Kidul sangat melimpah spot wisata yang menarik untuk dikunjungi saat tahun baruan, salah satunya Embung Nglanggeran. Spot ini berupa danau buatan yang terletak di kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran. 

Lokasi ini menjadi salah satu pusat perayaan tahun baru di Gunung Kidul selain Alun-Alun Gunung Kidul dan Pantai Baron. 

Di Embung Nglanggeran kamu bakal disuguhkan pentas musik lokal yang digelar di amphiteater mulai pukul 20.00 WIB dan ditutup dengan pesta kembang api di penghujung tahun. 

10. Parangtritis

tempat wisata Jogja
Objek wisata Parangtritis juga bisa kamu datangi nih saat pergantian Tahun Baru, (Ilustrasi/Shutterstock).

Ingin merasakan pesta kembang api di pinggir laut? Kamu bisa datang ke Pantai Parangtritis. Dijamin kamu bakalan merasakan sensasi baru dalam menikmati tahun baru dengan nuansa alam. Suasananya sangat menenangkan dengan semilir angin dan deburan ombak pantai selatan.  

11. Pantai Baron

tempat wisata Jogja
Pantai Baron salah satu destinasi wisata yang mesti kamu kunjungi nih, (Ilustrasi/Shutterstock).

Selain Parangtritis, kamu juga bisa menikmati tahun baruan dengan nuansa laut di Pantai Baron. Pada perayaan tahun baru 2019 silam, di sini disuguhkan hiburan panggung rakyat dan juga pesta kembang api. 

Biar lebih berasa alam, kamu bisa mendirikan tenda di sini, sambil menikmati jajanan yang disuguhkan oleh pedagang-pedagang kecil di sekitar pantai. 

12. Spot Riyadi 

tempat wisata jogja
Spot Riyadi salah satu obyek wisata di Jogja, (Ilustrasi/Shutterstock).

Salah satu tempat yang pas untuk menikmati pesta kembang api ada di Spot Riyadi. Di spot ini, kamu bisa menikmati hamparan kota Jogja dan pepohonannya yang hijau. Namun ada satu yang menjadi pusat perhatian, yaitu Candi Prambanan. 

Jaraknya hanya sekitar 19 kilometer dari pusat Kota Jogja atau sekitar 30 menit berkendara. Saat malam pergantian tahun, kamu bisa menikmati kerlap-kerlip kembang api dengan latar Candi Prambanan. Pokoknya indah banget deh! 

13. HEHA Sky View 

tempat wisata jogja
HEHA Sky View di Jogja bisa dijadikan salah satu destinasi mu saat malam Tahun Baru, (dolanyok.com).

Kembali lagi ke Gunung Kidul, ada tempat nongkrong baru yang Instagramable yaitu HEHA Sky View. Tempat ini merupakan sebuah restoran yang terletak di atas dataran tinggi dengan pemandangan langsung ke Kota Jogja. 

Pada malam pergantian tahun nanti, mereka mengadakan event live music dengan pesta kembang api. Pokoknya bakal romantis banget deh suasananya, apalagi kalau ke sini bareng pasangan! 

Itulah 13 spot tempat wisata Jogja yang bisa kamu kunjungi saat malam pergantian tahun. Rata-rata semuanya bisa kamu kunjungi dengan budget yang sangat murah, bahkan gratis. Kalaupun berbayar paling kamu hanya perlu merogoh kocek buat parkir, tiket masuk, atau membeli cemilan yang ditotal-total gak sampai Rp 100 ribu per orang. (Editor: Mahardian Prawira Bhisma)