Pernah Dengar OJK atau Otoritas Jasa Keuangan? Cari Tahu Perannya di sini

Food & Travel



Otoritas Jasa Keuangan (OJK) telah hadir di Indonesia sejak 16 Juli 2012 untuk mendukung kepentingan sektor jasa keuangan secara menyeluruh dan bisa meningkatkan daya saing perekonomian. 

Dengan dibentuk berdasarkan UU Nomor 21 Tahun 2011, lembaga ini berfungsi menyelenggarakan sistem pengaturan serta pengawasan yang terintegrasi terhadap keseluruhan kegiatan di dalam sektor jasa keuangan dan sektor jasa non-keuangan.

Peran dan keterlibatan Otoritas Jasa Keuangan pada berbagai sektor jasa keuangan di Indonesia sangatlah tinggi. Untuk itu, mengenal OJK cukup penting. Apalagi jika kamu sering memanfaatkan jasa keuangan. 

Yuk kenali Otoritas Jasa Keuangan (OJK) lebih lengkap.

Apa itu Otoritas Jasa Keuangan?

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) adalah sebuah lembaga independen yang bebas dari campur tangan pihak atau lembaga  lain. Lembaga ini memiliki fungsi, tugas, dan wewenang pengaturan, pengawasan, pemeriksaan, dan penyidikan. 

OJK didirikan berdasarkan Undang-undang Nomor 21 Tahun 2011 dengan fungsi untuk menyelenggarakan sistem pengaturan dan pengawasan yang terintegrasi terhadap keseluruhan sektor jasa keuangan. 

banner-ad

Setelah resmi dibentuk, maka Otoritas Jasa Keuangan resmi menggantikan peran Bapepam-LK dalam pengaturan dan pengawasan pasar modal dan lembaga keuangan, serta menggantikan peran Bank Indonesia dalam pengaturan dan pengawasan bank, sekaligus melindungi konsumen jasa keuangan.

Sejarah OJK Indonesia

OJK Indonesia atau Otoritas Jasa Keuangan didirikan pada masa pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. 

Dasar pembentukannya pun tercantum dalam Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2011 sebagai lembaga yang berfungsi mengatur dan mengawasi seluruh kegiatan di sektor keuangan. 

Harapannya adalah agar OJK bisa menjadi lembaga nonpemerintah yang mampu mengatur sektor jasa keuangan secara teratur, adil, transparan, dan akuntabel tanpa perlu campur tangan orang lain. … KLIK UNTUK BACA SELENGKAPNYA →

The post Peran Otoritas Jasa Keuangan Melindungi Sektor Finansial appeared first on Lifepal Media.