Suzuki Buka Kemungkinan Tanamkan Platform Heartect dan SHVS

Tech & Otomotif


GIIAS, Tangerang – PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) berencana menggunakan platform Heartect dan Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS) pada line up mereka.

Mahardian Ismadi Brata selaku Asst. To Design Development, Engineering Administration & Homologation Dept Head PT SIM membeberkan bahwa kemungkinan tersebut masih terbuka sangat lebar.

Salah satu yang mendasari adalah filosofi dasar dari Suzuki yang terdiri dari lima poin utama.

“Kami memiliki filosofi yang terdiri dari 5 poin yakni kecil, sedikit, ringan, pendek, dan rapi untuk mengatasi masalah lingkungan,” ujarnya di GIIAS 2021.

Untuk mengatasi masalah lingkungan, Suzuki pun berencana menggunakan platform Heartect dan SHVS. Platform ini sendiri lebih mengutamakan bobot ringan dengan peningkatan performa yang lebih baik, namun faktor keselamatan dan kenyamanan tetap prioritas.

Baca Juga: Fokus ke Teknologi Mild Hybrid, Mobil Listrik Suzuki Bisa Murah

banner-ad
suzuki heartect shvs

Kabar hadirnya Suzuki Ertiga Limited Edition di GIIAS 2021 menjadi perhatian media luar negeri. (Foto: Rushlane)

Melalui platform ini, bobot kendaraan diklaim menjadi lebih ringan. Hal tersebut berdampak langsung terhadap konsumsi BBM yang akan lebih baik dibanding kendaraan yang belum menggunakan platform Heartect.

Menurut Suzuki, pengurangan bobotnya ini sendiri mencapai 100 kg. Selisih inilah yang dinilai mampu membuat efisiensi bahan bakar kendaraan dengan platform Heartect menjadi lebih baik lagi.

Filosofi dasar dari platform ini diharapkan mampu membentuk area kaku pada bagian sambungan bodi. Selain itu bentuk bodi juga diharapkan bisa menahan deformasi.

Menurut Mahardika, platform ini lebih rigid 10%, sehingga mampu meningkatkan handling berkendara menjadi lebih baik. Sementara itu, SHVS sendiri merupakan teknologi yang disebut Suzuki sebagai Mild Hybrid.

suzuki heartect shvs

Hasil Render Suzuki WagonR Generasi Baru (Foto: Rushlane)

“Untuk merespon kebutuhan masyarakat di Indonesia dan isu lingkungan yang bergulir, kita akan memperkenalkan Suzuki Mild Hybrid ke depannya,” sambungnya.

Menurut Ei Mochizuki, selaku Asst. To Strategic Planning Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Suzuki terus melakukan riset perihal pengaplikasian platform dan teknologi tersebut pada model baru.

“Kami punya kepercayaan diri untuk memproduksi mobil kecil dengan teknologi hybrid, sebab kami punya modelnya di Jepang. Jadi, kami bisa saja membuat hal tersebut untuk di Indonesia,” ujarnya.

Baca Juga: Alasan All New Ertiga Suzuki Sport FF Hanya Dijual 125 Unit

Penulis: Rizen Panji

Editor: Dimas

Post Views: 1